Sabtu, 27 April 2019
Beberapa hari sebelumnya kota Bengkulu diguyur hujan dengan kapasitas yang cukup tinggi dan terjadi berhari-hari. Akibatnya di beberapa daerah yang ada di Bengkulu dilanda banjir yang membuat rumah-rumah masyarakat terendam. Luapan air tidak hanya merendam rumah warga saja, bahkan jalanan pun ikut terendam air yang membuat akses jalan terhambat, dan ada di beberapa tempat yang di tutup.
Banjir ini pun membuat kemacetan yang cukup parah bahkan ada beberapa tempat yang di ahlikan kejalan alternatif. Namun, kemacetan sama sekali tidak berkurang.
Akses jalan dari Unib Belakang, Kandang Limun pun menuju ke kota sangatlah susah, karena dari Unib Belakang jalanan banyak yang di tutup akibat banjir. Namun, ada saja masyarakat yang nekat untuk menerobos jalanan yang terendam oleh banjir. Beberapa dari masyarakat pun tidak semuanya lolos melewati akses jalanan yang terendam banjir, bahkan ada beberapa masyarakat yang motornya mati akibat menerobos jalanan.
Kemacetan pun terjadi begitu parah akibat dari luapan air. Kota Bengkulu saat ini hampir sama dengan Jakarta akibat dari bencana yang sedang terjadi di Kota Bengkulu. Masyarakat pun menjadi susah untuk kemana-mana akibat dari banjir yang membuat akses jalan raya menjadi ikut terendam oleh air. Bukan hanya hal itu, banyak rumah-rumah warga yang ikut terendam akibat air yang meluap.


Wah ngeri ya kak :((
BalasHapus